Matematika, sebuah pelajaran yang masih dianggap momok oleh orang tua dan para siswa. Hingga sampai mereka mati-matian untuk menjadi yang terbaik, Sebenarnya tidak harus sampai seperti itu ya. Hem..Baiklah kita tinggalkan para orang tua yang sibuk untuk menuntut. Mari berbagi ilmu berbagi bahagia bersama saya. 
Mungkin banyak yang bertanya kenapa saya harus memposting artikel tentang Matematika, padahal saya asli guru bahasa Inggris. Sepertinya tidak ada relasinya.
Jika anda berfikiran seperti itu, saya kurang setuju. Dewasa ini banyak sekali guru matematika harus di tuntut mampu untuk berbahasa Inggris. Karena untuk ukuran sekolah RSBI atau SBI, Guru wajib bisa berbahasa Inggris (katanya).
Benar sekali, buku-buku yang dipakai di RSBI/SBI memang dua bahasa. Ada pula yang hanya bahasa Inggris. 
Nah sekarang saya untuk sementara akan mengulas sejenak tentang pecahan, ini hal yang sepele namun masih membuat bingung anak-anak SD/MI.

Kalau cara nya Kak Ragil membandingkan dua pecahan cukup dengan seperti ini.Silahkan lihat gambar ini


arragilcs.blogspot.com


Bagaimana? cukup mudah kan? hanya dengan mengalikan bilangan secara diagonal atau miring kita sudah mempunyai jawabannya. Ingat itung nya mulai dari atas. Dan hasilnya adalah milik angka yang dikalikan pertama kali. yaitu angka atas. Jangan sampai kebalik ya.

Nah, cukup segini dulu. Nanti akan saya lanjutkan ke postingan berikutnya. Insya Allah banyak trik menarik dan mudah untuk dipelajari. Sampai Jumpa.